Tips Mengelola Keuangan bagi pelajar, di dalam ekonomi
(Sumber: Feryanto, Agung. April. Ekonomi X. Klaten:PT IntanPariwara.)
Berapa pun banyaknya uang yang kita miliki, bila tidak dikelola dengan baik akan habis dengan percuma. Oleh karean itu, pengelolan keuangan sangatlah penting. Selain untuk menjaga uang kita dari hal yang tidak berguna, pengelolaan uang bermanfaat untuk:
Ø Menghidnari pemborosan dalam pembelanjaan,
Ø Mengasah kecerdasan tentang keuangan,
Ø Memberi kepuasan karena hasil mengendalikan keuangan, dan
Ø Mendapat output berupa investasi
Berikut ini beberapa tips yang dapat Anda lakukan dalam mengelola uang saku
Ø Bedakan kebutuhan dan keinginan. Manusia selali ingin ini dan ingin itu. Keinginan manusia memang tak terbatas. Kalau bisa memenuhinya memang tidak masalah. Faktanya, alat untuk memenuhi keinginan itu sangat terbatas. Oleh karena itu, kita harus membedakan mana kebutuhan dan mana keinginan. Biasakan membeli sesuatu yang dibutuhkan, bukan semata-mata karena keinginan. Buatlah daftar kebutuhan Anda, selanjutnya buatlah skala prioritas. Pilahkan barang yang mendesak untuk dibeli, mana yang bisa ditunda, dan mana yang tidak perlu dibeli.
Ø Kalau ada, mengapa harus beli? Kebanyakan siswa seperti Anda suka menghabiskan uang di kantin atau rumah makan. Bukannya hal tersebut tidak baik, tetapi kalau bisa membawa bekal dari rumah, mengapa harus beli? Membawa bekal dari rumah, selain hemat juga terkontrol kesehatan, keseimbangan gizi, maupun keamanannya.
Ø Sisihkan. Ada sesuatu terjadi di laur rencana dan memaksa kita mengeluarkan uang. Jika Anda punya tabungan, hal tersebut bukan lagi masalah. Kalau di sekola ada program menabung, itu sangat baik. Ikutilah program itu. Kalau tidak ada, menabunglah secara mandiri. Anda akan merasakan manfaatnya.
Ø Buatlah rencana. Segala sesuatu yang berlajan lancar jika direncanakan, tak terkesuali dalam hal keuangan. Cobalah buat rencana, misalnya tahun ini akan membeli sesuatu. Anda bisa menyisihkan uang saku Anda untuk membeli apa yang Anda inginkan.
Ø Kembangkan hobi. Jika dikelola dengan baik, uang saku Anda tidak akan keluar begitu saja. Anda bisa menggunakan untuk mengembangkan bakat Anda. Sebagai contoh, Anda berbakat di bidang music. Mau tidak mau, Anda membutuhkan peralatan music. Belilah alat music tersebut dari uang tabungan Anda, Anda akan bangga karean tidak harus meminta kepada orang tua Anda untuk mengembangkan hobi Anda.
Itulah beberapa tips yang dapat Anda terapkan dalam mengelola keuangan. Kunci kberhasilan dalam mengelola keuangan adalah kedisiplinan. Tanpa kedisiplinan, Anda tidak akan berhasil mengelola keuangan Anda. Selamat berdisiplin dalam mengatur keuangan.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar