Tips Meningkatkan Traffic Visitor

Pengunjung Blog dan Website Traffic? cara ini yang sering ditanyakan oleh banyak blogger pemula seperti saya. Kebanyakan blogger pemula sangat kesulitan untuk mendapatkan pengunjung blog dan meningkatkan traffic blog yang mereka miliki. Setelah saya blogwalking kesana kesini, kini saatnya saya share kepada sobat semua tentang Cara meningkatkan Pengunjung Blog dan Webiste.
Perkara meningkatkan pengunjung blog sebernarnya masalah yang cukup simple, asalkan sobat semua mau berusaha dan tidak mudah menyerah. Biasanya banyak blogger yang baru beberapa minggu memulai blog tetapi sudah menyerah karena blog mereka tidak kunjung banyak pengunjung. Saya tekankan disini, Meningkatkan Pengunjung Blog tidak semudah membalikan telapak tangan. Kita perlu ketelatenan dan kesabaran.

cara meningkatkan pengunjung blog

Cara Meningkatkan Pengunjung Blog :

  1. Pilihlah satu tema pada blog yang sobat kuasai untuk blog sobat, hal ini sangat berpengaruh pada meningkatnya traffic blog sobat. Misalkan blog sobat mengusung Tema tentang dunia aplikasi komputer. Maka setiap postingan sobat harus mengacu pada tema yang sobat pilih. Hal ini disebabkan karena Search Engine sangat menyukai blog dengan tema yang khusus dan tidak menyukai tema yang acak-acak atau tidak fokus pada satu tema. Kesalahan yang banyak dilakukan blogger pemula adalah membuat blog untuk bisnis internet online padahal pembuat tidak menguasai dunia bisnis online. Untuk mengetahui cara sukses bisnis online. Silahkan baca artikel saya tentang Bisnis Online.
  2. Buatlah artikel yang berkualitas, hal ini sangat penting untuk dijalankan karena Artikel Original yang berkualitas adalah kunci meningkatkan pengunjung blog dan traffic website. Alasannya karena jika artikel yang sobat buat adalah artikel yang hanya copy paste dari blog tetangga biasanya akan terbaca oleh robot mesin pencari google. Saya tekankan disini, mungkin disana sini ada blog yang hanya copy paste artikel tetapi blognya mendapat banyak pengunjung. Mungkin untuk sesaat blog copas itu akan mendapatkan banyak traffic, tetapi lama-kelamaan google akan mengetahuinya dan bisa saja blog itu kebanned. Jangan lupa updatelah artikel yang sobat buat, tetapi jangan terlalu sering memposting artikel karena akan sulit terindeks oleh robot google.
  3. Pilihlah template blog yang Seo friendly, faktor lain yang sangat berpengaruh pada meningkatknya pengunjung blog adalah template blog yang sobat gunakan untuk menarik pengunjung. Mengunakan template blog yang seo friendly sangat menguntungkan karena template seo friendly telah tersusun antara tag h1 sampai h6. Silahkan sobat lihat koleksi template Seo friendly 2013 milik saya.
  4. Lakukan optimasi seo onpage, cara ini berguna agar robot dari mesin pencari google bisa dengan mudah menemukan blog anda dan artikel yang sobat buat. Optimasi seo onpage adalah optimasi yang dilakukan pada dalam blog. Jika mesin pencari google dengan mudah menemukan artikel dan blog sobat maka secara otomatis blog anda menjadi lebih terkenal. 
  5. Melakukan seo off page dan mendapatkan backlink, penggunaan seo off page dan mencari backlink adalah cara yang ampuh untuk mendapatkan banyak pengunjung, jika blog kita sudah menpunyai banyak backlink maka tentu saja link yang masuk menuju blog kita akan semakin banyak. Biasanya backlink bisa kita dapatkan dengan berkomentar di blog dofollow. 
  6. Promosikan blog sobat di berbagai jejaring sosial, misalkan facebook,twitter,google plus dan lainnya. Hal ini bisa dijadikan alternative untuk mendapatkan pengunjung. Ketika sobat mempromosikan nlog sobat dengan kata-kata yang menarik tentu pasti ada orang yang tertarik untuk membaca artikel yang sobat buat. Nah, hal ini tentu saja akan mendatangkan pengunjung ke blog sobat.
  7. Melakukan ping artikel, mungkin ada beberapa blogger yang bertanya apakah ping masih berpengaruh untuk membuat sebuah blog banyak pengunjung. Jawabanya pasti berpengaruh. Saya sarankan sobat melakukan ping setiap habis posting saja. Jika sobat terlalu banyak melakukan ping artikel, maka akan dianggap spam oleh robot google. Melakukan ping artikel bisa menggunakan jasa TotalPing.com.
  8. Berdo'a adalah langkah terakhir yang harus sobat blogger lakukan agar blog yang sobat punya bisa mendapatkan banyak pengunjung dan traffic meningkat. Semua usaha bisa saja sudah kita lakukan agar Pengunjung Blog dan Traffic meningkat. Tetapi sayangnya sobat lupa untuk berdo'a maka itu sangat berpengaruh bagi kelanjutan traffic blog sobat. Semua usaha harus diimbangi dengan do'a.
Mungkin ulasan tentang Tips Meningkatkan Pengunjung Blog dan Website Traffic hanya ini saja. Pada intinya kunci utama untuk meningkatkan pengunjung blog sobat  adalah kualitas artikel yang sobat buat dan bagaimana optimasi seo on page dan seo off page sobat. Faktor lainnya adalah sebagai pendukung 3 faktor tadi agar menjadi lebih maksimal. Tetapi sobat blogger juga tidak boleh memandang enteng faktor pendukung tersebut. Semoga bermanfaat Untuk kita semua.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar